ANALISIS HUBUNGAN SISTEM INFORMASI DENGAN ILMU BUDAYA SOSIAL


Nama                 : Qaedi Ghega Novicky
NPM                  : 15115472
KELAS              : 1KA23


ANALASIS HUBUNGAN SISTEM INFORMASI DENGAN ILMU BUDAYA DASAR


A.     Pengertian Sistem Informasi
Masyarakat sudah tidak lazim lagi mendengar kata informasi. Bahkan Masyarakat pada Setiap hari nya menerima informasi tidak lain pagi atau siang atau sore, bahkan setiap waktu. Informasi akan terus menerus bermunculan di media social. Pada zaman ini sudah sangat mudah sekali untuk mendapatkan atau menerima informasi, dan informasi tersebut membuat masyarakat ingin menjadi ingin lebih tau. Informasi membuat pembacanya menjadi lebih berkembang. Dan apakah itu Sistem Informasi?
Dari Pengertian Sistem tersendiri itu adalah Sebagaimana Kumpulan orang-orang yang saling berkerja sama yang mengikuti aturan sistematis dan terstruktur untuk mencapai suatu tujuan. Selain itu arti pengertian dari Informasi itu tersendiri adalah  Sekumpulan data atau fakta yang sudah diolah oleh orang orang dengan cara tertentu, sehingga mempunyai arti bagi penerima atau yang membacanya.
            Gabungan tersebut bila di gabungkan arti pengertian dari Sistem Informasi adalah Kombinasi gabungan antara manusia dan alat teknologi media dan pengendalian dengan maksud menata jaringan komunikasi yang penting.
            Sebagaimana dari penjelasan diatas Sistem Informasi mempunya beberapa Fungsi, yaitu Fungsi Sistem Informasi adalah
1.      Mengembangkan Proses Perencenaan yang efektif.
2.      Mengantisipasi dan memahami akan konsekuensi ekonomi.
3.      Menetapkan investasi yang diarahkan pada system informasi




B.     Pengertian Ilmu Budaya Dasar

            Apakah Ilmu Budaya dasar itu? Ilmu Budaya Dasar adalah ilmu yang mempelajari pengetahuan pengetahuan yang diharapkan dapat memberikan pengetahuan dasar dan pengertian umumnya tentang konsep mengembangkan masalah masalah manusia dan kebudayaan.
            Ilmu budaya dasar tentu berbeda dengan pengetahuan budaya. Pengetahuan budaya itu mengkaji manusia sebagai makhluk berbudaya dalam masalah nilai nilai manusia atau bisa disebut Homo Humanus
            Kenapa begitu penting untuk memplejari Ilmu budaya dasar? Karena pada era zaman sekarang budaya budaya dari luar dikit demi sedikit memasuki ke wilayah Indonesia dalam seperti halnya cara berpakaian, cara berkomunikasi, tata cara makan dan makan makanan yang dari luar masuk ke dalam negri indonesua. Dan pada saat ini warga Negara Indonesia lebih bercenderung memilih untuk lebih sering menggunakan budaya dari luar dari pada menggunakan budaya didalam negri. Seharusnya warga Negara Indonesia patut akan budaya budaya yang ada didalamnya. Karena Indonesia salah satu Negara yang mempunyai paling banyak budaya.
            Tujuan dari Ilmu memplejari ilmu budaya dasar ini adalah untuk membentuk pola pemikiran manusia lebih kristis untuk melatih cara berkomunikasi antar sesama manusia. Selain itu pemuda pemuda Indonesia dapat  merubah menjadi seseorang yang disiplin dan menjunjung nilai nilai kebudayaan Indonesia.

C.     Hubugan Sistem Informasi dengan Ilmu Budaya Dasar
            Hubugan dari system informasi dan ilmu budaya dasar sangat berkaitan satu sama lain. Dikarenakan ilmu budaya dasar mengajarkan untuk masyarakat Indonesia untuk menjadi lebih berbudaya, sedangkan system informasi mengajarkan manusia untuk lebih berorientasi kepada teknolgi. Jadi alangkah baiknya Seseorang yang mahir dalam pengetahuan system informasi, dapat menyebarkan luaskan informasi tentang budaya Indonesia,sehingga masyarakat Indonesia menjadi berubah untuk lebih menghargai nilai, moral,dan budaya bangsa Indonesia.



D.    KESIMPULAN

Kesimpulan dari pengertian diatas bahwa seorang programmer tidak harus lebih mementingkan dalam hal IPTEK untuk kedepnnya, Melainkan seorang programmer juga harus bisa memperhatikan nilai, moral dan budaya bangsa Indonesia. Sehingga Masyarakat Indonesia menyadari bahwa banyaknya budaya yang berada di Negara Indonesia, dan menyadarkan masyarakat yang sudah buta akan budaya Indonesia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CONTOH SOAL DAN JAWABAN MATERI SERVICE MANAGEMENT - BUSINESS PROCESS MANAGEMENT

MEMBUAT ANIMASI MENGGUNAKAN APLIKASI GIMP

Pengertian, Jenis - Jenis , dan Sebab Terjadinya Konflik